TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hosea 1:10

Konteks
Janji tentang keselamatan
1:10 Tetapi kelak, jumlah orang Israel akan seperti pasir laut 1 , yang tidak dapat ditakar dan tidak dapat dihitung. u  Dan di tempat di mana dikatakan kepada mereka: "Kamu ini bukanlah umat-Ku," akan dikatakan kepada mereka: "Anak-anak Allah v  w  yang hidup."

Yehezkiel 11:19-20

Konteks
11:19 Aku akan memberikan mereka hati k  yang lain dan roh yang baru 2  di dalam batin mereka; juga Aku akan menjauhkan dari tubuh mereka hati yang keras l  dan memberikan mereka hati yang taat, m  11:20 supaya mereka hidup menurut segala ketetapan-Ku dan peraturan-peraturan-Ku n  dengan setia; maka mereka akan menjadi umat-Ku o  dan Aku akan menjadi Allah p  mereka.

Yehezkiel 11:1

Konteks
Pemimpin-pemimpin Israel dihukum
11:1 Lalu Roh itu mengangkat aku dan membawa aku ke pintu gerbang Timur dari rumah TUHAN, pintu yang menghadap ke sebelah timur. Lihat, di dalam pintu gerbang itu ada dua puluh lima orang dan di antara mereka kulihat Yaazanya bin Azur dan Pelaca i  bin Benaya, yaitu pemimpin-pemimpin j  bangsa. k 

1 Petrus 2:10

Konteks
2:10 kamu, yang dahulu bukan umat Allah, tetapi yang sekarang telah menjadi umat-Nya, r  yang dahulu tidak dikasihani tetapi yang sekarang telah beroleh belas kasihan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:10]  1 Full Life : SEPERTI PASIR LAUT.

Nas : Hos 1:10-11

Penolakan kerajaan utara oleh Allah sebagai bangsa yang terpisah tidak berarti bahwa Allah melupakan janji-Nya kepada Abraham, Ishak dan Yakub mengenai negeri dan bangsa itu. Kendatipun dosa Israel, Allah akan menemukan cara untuk memulihkan mereka kembali sebagai anak; Ia akan mempersatukan kedua belas suku itu menjadi satu bangsa di bawah satu pemimpin. Janji penyatuan kembali ini menunjuk kepada pemerintahan Mesias yang akan datang.

[11:19]  2 Full Life : AKU AKAN MEMBERIKAN ... ROH YANG BARU.

Nas : Yeh 11:19

Nubuat ini pada awalnya digenapi pada saat kebangkitan Yesus

(lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID),

dan pencurahan Roh Kudus pada hari Pentakosta

(lihat cat. --> Kis 2:4;

[atau ref. Kis 2:4]

bd. Yoel 2:28-29). Yehezkiel bernubuat bahwa mereka akan diberi kuasa oleh Roh Kudus supaya hidup sesuai dengan kehendak dan hukum Allah. Roh Kudus Allah, dengan segenap karunia dan karya-Nya, kini tersedia untuk semua orang yang beriman pada Yesus Kristus.



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA